SDN 01 NUSA MAJU

Pendidikan Karakter, beretika, dan mandiri menuju sekolah yang unggul dan mandiri

LightBlog

Breaking

Wedding card

Monday, August 19, 2019

GERAKAN PRAMUKA 2019 SD NEGERI 1 NUSA MAJU

GERAKAN PRAMUKA 2019


SD Negeri 1 Nusa Maju|Perkemahan Hari Pramuka Ke-58 Tahun 2019, Bumi Perkemahan Padepokan PSHT Ranting Belitang III dan lapangan Sepak Bola Desa Nusa Bakti Arah Kampung Baru Kabupaten OKU Timur, Tanggal 12 s/d 14 Agustus 2019.

Semakin mewabahnya penyakit masyarakat yang khususnya melanda anak bangsa seperti narkoba, pornografi, minuman keras, kebut-kebutan di jalan dan masih banyaknya perilaku negatif yang ditimbulkan oleh anak-anak bangsa tercinta ini menjadi kerangka acuan Kwartir Ranting Gerakan Pramuka OKU Timur guna melaksanakan kegiatan Perkemahan Hari Pramuka Ke-58 Tahun 2019 yang tujuan akhir dari kegiatan ini nantinya adalah untuk memberikan kesinambungan bagi anggota pramuka yang berpangkalan di Madrasah dalam mewujudkan Tri Satya dan Dasadarma Pramuka, sekaligus mengembangkan pola hidup sehat bermanfaat dalam kehidupan keseharian generasi muda yang pada akhirnya mendukung program Pemerintah.

Lain daripada itu, kegiatan ini akan diselenggarakan dengan mengikutsertakan Pramuka Penggalang SD/MI, Penggalang SMP/MTs dan Penegak SMA/MA yang berada di wilayah Kwaran III.

B.Dasar Kegiatan
  1. UUD Gerakan Pramuka No.12 Tahun 2010
  2. Surat Keputusan Presiden RI No. 034 tentang Anggaran Dasar Gerakan Pramuka.
  3. Surat Keputusan Kwartir Nasional No. 107 Tahun 1999 tentang Anggaran Rumah Tangga Gerakan Pramuka. 
  4. Program Kerja Kwartir Ranting Belitang III Gerakan Pramuka OKU Timur Tahun 2019.


C. Maksud dan Tujuan
1. Maksud
  1. Menciptakan putra putri penerus bangsa yang  berpegang teguh dengan agamanya masing-masing
  2. Mengembangkan rasa solidaritas terhadap sesama dalam rangka mengaplikasikan ilmu yang diperoleh di bangku sekolah.
  3. Sebagai wadah pembinaan dan pengembangan prestasi generasi muda.
  4. Berusaha untuk memajukan gerakan pramuka di wilayah lingkungan kabupaten OKU Timur.

2.Tujuan
  1. Untuk memupuk rasa persaudaraan antar sesama anggota Pramuka dilingkungan Kwartir Ranting Gerakan Pramuka OKU Timur.
  2. Untuk menjalin rasa persatuan dan kesatuan antar Sekolah dan Madrasah.
  3. Untuk mejalin tari silaturohmi antar anggota pramuka.


A. Kegiatan Ceremonial
1. Upacara Pembukaan
Hari : Senin
Tanggal : 12 Agustus 2019
Waktu : 14:00 WIB s.d Selesai
Tempat : Lapangan Utama
Peserta : Tamu Kehormatan, Undangan dan Peserta

2. Upacara Penutupan Sekaligus Upacara Hari Pramuka Ke-58 Tahun 2019
Hari : Rabu
Tanggal : 14 Agustus 2019
Waktu : 08:00 WIB s.d Selesai
Tempat : Lapangan Utama
Peserta : Tamu Kehormatan, Undangan dan Peserta

3. Apel Pagi dan Apel Sore
Hari : Selama Kegiatan
Tanggal : 12 s/d 14 Agustus 2019
Waktu : 07:00 s/d selesai
Tempat : Masing-masing Gugus Depan
Peserta : 1 org / Regu / Sangga


Dokumentasi Foto Kegiatan Perkemahan :

Guru Pembina Pendamping

Makan bersama

Siswa/i SDN Karya Maju

Pra Senam Pagi SDN Karya Maju

Cuplikan jepret tersembunyi
Penilaian 
Demikian kegiatan Hari Pramuka Tahun 2019 ini semoga menjadikan kita lebih baik di masa depan. 

Salam Pramuka....


No comments:

Post a Comment